Minggu, 13 Juni 2010

Makanan 4 sehat 5 sempurna

Apakah anda sudah tahu apa itu makanan 4 sehat 5 sempurna?

Slogan "Empat Sehat Lima Sempurna" berisikan lima kelompok, yaitu:
  1. makanan pokok
  2. lauk-pauk
  3. sayur-sayuran
  4. buah-buahan, dan
  5. susu
Makanan pokok adalah Makanan yang menjadi gizi dasar. Makanan pokok biasanya menyediakan keseluruhan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh/ oleh karenanya biasanya makanan pokok selalu dilengkapi dengan lauk pauk untuk mencukupkan kebutuhan nutrisi seseorang dan mencegah kekurangan gizi.Makanan pokok berbedabeda sesuai dengan keadaan tempat dan budaya. Contoh : Nasi,Kentang,Roti,Dan sesuai dengan kebudayaan masing-masing.

Lauk pauk adalah Makanan yang menjadi penyeimbang atau penambah asupan Gizi pada tubuh kita dan menjadi teman makan dari makanan pokok.Contohnya : Ayam,Telur,dan lain lain

Sayur adalah merupakan nama yang diberi kepada makanan pokok yang di konsumsi oleh manusia tetapi tidak termasuk ke dalam kategori buah buahan dan rempah rempah.
Contohnya : Wortel,Buncis,Jagung,dan lain lain

Buah adalah Organ pada tumbuhan berbunga yang merupakan tumbuhan lanjutan dari Ovarium.Buah biasanya membungkus dan melindungi biji. Contohnya : Anggur,Jeruk,Apel,dan lain lain

Susu adalah cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu binatang mamalia betina.Susu adalah sumber gizi yang sangat bagus dibandingkan minuman lainnya.
Contoh susu : Susu Sapi,Susu Kedelai,Susu Kambing

Sekian informasi tentang makanan 4 sehat 5 sempurna...
dan lihat juga informasi tentang makanan lainya yaa...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar